RIBUAN JAMAAH HADIRI SHALAT IED DI JAKARTA ISLAMIC CENTRE

0
246
Shalat Ied dihadiri Kepala PPPIJ KH. Muhammad Subki.Lc dan Wakil PPPIJ Dr.KH. Didi Supandi.MA

JIC- Masjid Raya Jakarta Islamic Centre menggelar shalat Idul Fitri 1443 Hijriah, Senin (2/5). Kepala Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (PPPIJ) dalam sambutannya mengatakan, tidak ada ungkapan yang luar biasa yang kita sebutkan, kecuali ucapan syukur kepada Allah SWT atas limpahan nikmat yang Allah limpahkan kepada kita.

“Dua tahun lalu kita tidak bisa melaksanakan acara-acara yang bersifat massal, termasuk Shalat Tarawih dan Shalat Idul Fitri karena faktor pandemi yang luar biasa,” Kata Kiai Muhammad Subki. Lc di Masjid Raya Jakarta Islamic Centre.

KH.M. Subki. Lc Kepala Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta

“Hari ini, Alhamdulillah bersyukur kepada Allah Jakarta sudah mulai terkendali, kasus Covid setiap hari kian berkurang dan kita berdoa kepada Allah SWT agar wabah Covid segera diangkat oleh Allah SWT,” Tambah Kiai Subki.

“Semoga Jakarta, Indonesia, serta dunia secara umum diberikan keselamatan dan keberkahan oleh Allah SWT.” sambungnya.

Jamaah penuhi ruang utama Masjid Jakarta Islamic Centre

Alhamdulillah setelah kita berpuasa selama bulan Ramadhan, malam harinya kita melakukan qiamul lail serta tilawatul Quran, dan melantunkan dzikir kepada Allah. Tibalah saatnya hari ini, hari kemenangan. Hari dimana Allah mengembalikan orang-orang yang beriman kepada fitrahnya.

Berita terkait:

GALERI FOTO SHALAT IDUL FITRI DI MASJID RAYA JAKARTA ISLAMIC CENTRE

“Sekarag insyaAllah kita kembali kepada kesucian, karena pada dasarnya manusia itu dilahirkan dalam keadaan suci,” Terang Kiai Alumni Universitas Al-Azhar Mesir ini.

“Mudah-mudahan puasa kita selama sebulan penuh, qiamul Ramadhan atau yang kita sebut dengan shalat tarawih yang kita lakukan, dzikir serta amalan-amalan sunnah yang kita lakukan, semoga diterima sebagai amal shaleh di sisi Allah SWT dan menjadi penghapus segala dosa dan kesalahan kita,” Tambanya.

Dr.KH. Zakky Mubarak. MA (Khatib Idul Fitri)

Dalam penutupnya Kiai Subki mewakili keluarga besar Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (PPPIJ) atau yang dikenal dengan Jakarta Islamic Centre mengucapkan terimakasih kepada para jamaah masjid Raya Jakarta Islamic Centre

“Jazakallahu khairan Katsiran, terimakasih sebesar-besarnya atas kehadiran bapak dan ibu, para jamaah sekalian di Masjid Raya Jakarta Islamic Centre, semoga kehadiran kita menjadikan pemberat timbang kebaikan kita dihadapan Allah SWT,” ujarnya.

“Selamat Idul Fitri, Taqobalallahu mina Wa minkum, mohon dibukakan pintu maaf seluas-luasnya,” Tutup kiai Subki.

Dihadiri ribuan jamaah, shalat Idul Fitri di Masjid Raya Jakarta Islamic Centre dipimpin oleh Ustadz Fadlullah. S.Ag dan khutbah Eid disampaikan DR.KH. Zakky Mubarak. MA. [irfan]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here