MUSLIM AS KAMPANYEKAN ISLAM DAMAI

0
280

muslim amerikaJIC – Komunitas Muslim di utara Charlotte mengadakan kegiatan integrasi dan bersosialisasi dengan masyarakat sekitar.

Panitia pelaksana Mohamed Haroon Sait mengatakan, kegiatan yang terlaksana di bawah naungan American Islamic Foundation ini dilatarbelakangi keprihatinan sekelompok kecil Muslim Amerika yang menghadapi peningkatan sentimen sejak lima tahun lalu.

“Kami pikir, akan lebih baik mengadakan kegiatan seperti ini untuk mengatasi masalah ini sebelum hal-hal yang tidak dinginkan terjadi,” ujar Haroon yang juga seorang pengusaha ini, seperti dilansir charlotteobserver.com, pekan lalu.

Ia menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan Islam yang lebih baik kepada masyarakat secara lebih luas. Yayasan ini telah menyelenggarakan beberapa kegiatan untuk menjalin silaturahim. Yayasan menyediakan Alquran mobile yang dapat dinikmati layananannya secara gratis.

Selain itu, relawan juga menyediakan stan di ruang publik untuk memberikan informasi dan menjawab pertanyaan-pertanyaan dari masyarakat seputar Islam.

Relawan berharap, kegiatan ini dapat mengenalkan Islam. Interaksi yang dilakukan akan meruntuhkan hambatan yang ada antara Muslim dan umat agama lain.

Yayasan ini resmi menjadi nirlaba pada pertengahan 2012 dengan tujuan mempromosikan pendidikan Islam dan menghilangkan kesalahpahaman melalui layanan dan program masyarakat.

“Islam adalah agama yang mendorong kita untuk menjangkau orang-orang dengan pesan perdamaian,” kata Haroon menerangkan.

Sumber ; republika.co.id

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

9 + 9 =