JANGAN LEWATKAN JIC EXPO MOSLEM FAMILY DAY AKHIR PEKAN INI

0
192

JIC – Jakarta Islamic Centre melalui Divisi Pengembangan Bisnis bekerjasama dengan Oemar Event Planner akan menyelenggarakan Expo pada Sabtu dan Minggu, 14 – 15 Desember 2019 di area Gedung Bisnis JIC. Acara yang terselenggara selama dua hari ini mengusung tema “Moslem Family Day” yang tentunya mengajak keluarga muslim agar tetap selalu harmonis.

Kepala Divisi Pengembangan Bisnis JIC, M. Rusdy mengatakan bahwa acara ini bertujuan untuk menghantarkan dan membawa para masyarakat yang sudah berkeluarga ke arah yang positif dan tetap, memegang teguh nilai-nilai agama sehingga menjadi dirinya sebagai ummat yang berakhlak mulia dan menjunjung nilai-nilai agama dan manjaga moral bangsa.

Rangkaian dalam kegiatan ini ialah pameran stand UMKM se DKI Jakarta, Pagelaran Ekonomi Syariah, Kajian Anak, Kajian Keluarga Sakinah, Kajian Muslimah, dan Nonton Bareng serta dimeriahkan oleh aneka Lomba-Lomba.

“Adanya Stand UMKM diharapkan dapat menciptakan hubungan yang erat antara konsumen muslim dengan usaha yang bersifat keummatan, serta membantu pemerintah di dalam usahanya membangun ekonomi ummat.” Tutup Rusdy

Narasumber yang dijadwalkan hadir pada kegiatan JIC EXPO 2019 diantaranya Abay Adithya “Kang Abay” (Motivator, Penulis Novel, Creator Cinta Positif & Single Lillah Project); Adhitya Putri (Public Figure, Artis Hijrah dan Motivator); Muhammad Naja Hudia Afifurrahman “Naja” (Finalis 5 Besar Hafidz Indonesia, Juara 1 Kategori Hafalan Terkuat Aqwa Hafidz Indonesia 2019); Ustadz Febri Sugianto (Praktisi dan Pakar Kesehatan Islam/Thibbun Nabawi); Ustadz Agus Al Muhajir; Ustadz Nur Ilham Jundulloh, Lc; Penceramah Yan Hidayatullah Wnp. STP; Mr Rul, Digital Marketing, Public Speaking, Penulis; Mr GO, Digital Marketing, Public Speaking, Penulis.

Informasi lebih lanjut seputar kegiatan JIC Expo dapat mengikuti Instagram @jicexpo_official atau hubungi Fia (0858 0954 3996).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

17 − nine =