JIC–Kepala Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (PPIJ) sekaligus Ketua MUI Jakarta Timur, Dr. KH. Didi Supandi, Lc., MA, beserta Istri Ibu Hj. Ida Farida, SE. turut serta hadir dalam acara Doa Akbar yang diselenggarakan oleh ASHA-IVF Indonesia pada Ahad (04/08/2024). Acara bertema Doa Akbar Pejuang Dua Garis – Ikhtiar Menanti Buah Hati ini bertujuan untuk memberikan dukungan spiritual dan moral kepada pasangan-pasangan yang berjuang dalam program IVF (In Vitro Fertilization) dan menanti kehadiran buah hati.
Dalam acara ini, Bapak Emil Dardak, Wakil Gubernur Jawa Timur periode 2019-2024, hadir sebagai pembicara utama dan memberikan sambutan yang penuh inspirasi. Adapun tausiah dan doa dalam acara tersebut dipimpin oleh Husein Ja’far Al Hadar, seorang pendakwah muda Indonesia yang dikenal dengan kepiawaiannya dalam memberikan nasihat spiritual.
Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat di Masjid Al-Akbar Surabaya, Jawa Timur, dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat serta peserta program IVF yang memanfaatkan kesempatan ini untuk memperkuat ikhtiar mereka dengan doa dan harapan. Acara ini tidak hanya menjadi momen doa bersama tetapi juga sebagai sarana untuk konsultasi langsung, membangun solidaritas dan saling mendukung dalam perjalanan menanti kehadiran anak.