JIC- Di malam tahun baru, kita tumbuhkan semangat perjuangan dakwah Islam dengan mengambil tanggung jawab yang lebih besar terhadap umat Islam dsn perkembangan generasi Indonesia di masa yang akan datang. Pernyataan tersebut disampaikan kiai M. Subki, Lc dalam acara Doa dan Muhasabah Menyambut Tahun Baru Hijriah 1 Muharram 1444 H, Jumat (29/7/2022).
Beliau merasa prihatin terhadap fenomena jauhnya generasi muda Islam yang jauh dari nilai-nilai agama. Menurut Kepala Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta ini, penyebab jauhnya generasi muda Islam dari nilai-nilai agama bukan semata-mata kesalahannya mereka.
Menurutnya ini bisa jadi adalah kesalahan kita juga yang tidak menyediakan informasi yang cukup untuk mereka.
“Semoga Tahun baru membawa semangat yang baru buat kita, membangun Islam lebih baik, menghadirkan generasi muslim lebih baik, dan menghadirkan Islam yang Rahmatan lil Alamin,” harap kiai Subki di depan jamaah yang hadir di Masjid Raya Jakarta Islamic Centre.
Al Habib Ali bin Mashur dan ustadz Ibnu Jarir didaulat memberikan tausyiah dan muhasabah dalam acara yang mengangkat tema besar “Menjadi Pribadi Yang Mengispirasi” ini.
Acara Doa dan Muhasabah menyambut tahun baru Islam 1444 Hijriah ini dihadiri oleh bapak Walikota Jakarta Utara, Bapak Dr Ali Maulana Hakim, Perwakilan Biro Dikmental bapak Aceng Zaini, Kepala Sekretariat PPIJ Bapak Zulkifli Said, dan para guru dari Yayasan Tahfiz Sulaimaniyah Jakarta. [irfan]












