JIC- Kemahiran menulis kaligrafi Arab sebelumnya terbatas pada sejumlah kecil individu yang memiliki bakat alami atau mendapatkan pendidikan formal maupun informal. Sebagian dari mereka telah menguasai keterampilan ini berkat bakat bawaan dan pelatihan yang mendalam, sedangkan yang lainnya mengembangkan keahlian tersebut melalui ketekunan dan kemandirian dalam belajar.
Namun, di era teknologi saat ini, tantangan dalam mempelajari kaligrafi dapat diatasi dengan bantuan aplikasi perangkat lunak yang mempermudah dan menyenangkan proses pembelajaran. Salah satu solusinya adalah melalui penggunaan aplikasi corel draw yang memungkinkan pembuatan kaligrafi Arab.
Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (PPIJ) yang salah satu misinya untuk mewujudkan pusat pengembangan sumberdaya muslim, pengkajian, data dan informasi, serta budaya Islam di Jakarta yang bertaraf internasional, menggelar pelatihan Kaligrafi Digital yang diikuti penggiat seni kaligrafi dari berbagai wilayah yang ada di DKI Jakarta.
Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 7-8 Desember 2024 ini mengambil tempat di Foodcourt Jakarta Islamic Centre, kegiatan yang digawangi Divisi Seni Budaya dan Ekonomi Syariah PPIJ ini menghadirka narasumber Suharno El Faiz, MA, dan Syaifuddin, MA.




