ISLAM DAN MEDIA SOSIAL

0
188

ISLAM DAN MEDIA SOSIAL

 


Keras,kaku, dan radikal, mungkin itu adalah kesan pertama ketika kita mendengar informasi tentang islam di timur tengah, itulah realitas informasi yang kita dapat saat ini. apalagi semua informasi ini dapat di peroleh secara bebas oleh masyarakat. Baik itu di media cetak,televisi,radio,dan media sosial lainya. Tak pelak berita tentang kekerasan seperti di negara-negara mesir,palestina,afghanistan,dan irak membawa perubahan besar terhadap image islam itu sendiri.

Maraknya media yang menayangkan berita tentang kekerasan memaksa berita ini masuk kepada ranah media sosial seperti facebook dan twitter. Padahal faktanya, media sosial seperti facebook dan twitter sebagian besar penggunanya adalah pelajar dan mahasiswa yang secara tidak langsung media akan ini memberikan suguhan informasi kepada usia rentan yang akhirnya berdampak pada kekeliruan dalam memahami ajaran islam secara utuh.

Atas dasar inilah saya fikir bahwa pengawasan terhadap media sosial dirasa perlu,apalagi saat ini perangkat online begitu banyaknya, Mulai dari ponsel,laptop,tablet,dll. Pengawasan orang tua terhadap anak juga di rasa sangat penting, mengingat perangkat-perangkat tersebut saat ini tengah di gandrungi oleh para remaja dan anak-anak. Dengan kodisi tersebut di maksudkan agar mereka para remaja dan anak-anak mendapatkan informasi yang ideal tentang islam, terutama terkait pemahaman islam secara benar, sesuai tuntunan Al Qur’an Dan Hadist, meneladani akhlaq Rosulullah SAW

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here